PEKERJAAN ATAP
1.1.
PEKERJAAN
ATAP BETON
1.1.1
Persyaratan Umum
Meskipun beberapa material finishing telah
ditentukan warnanya, namun sebelum dilaksanakan harus dipresentasikan dahulu
kepada Pemberi Tugas untuk menentukan warna yang akan dipakai.
1.1.2
Persyaratan Bahan
1.
Campuran beton sama seperti persyaratan lantai
beton yang telah disyaratkan dalam RKS Struktur.
2.
Menggunakan bekisting multiplex harus berangka.
3.
Menggunakan material beton yang sesuai dengan
spesifikasi dalam RKS Struktur.
1.1.3
Persyaratan Pelaksanaan
1.
Pada bagian bawah dari atap beton diberi pelindung
panas dari bahan insulation sedemikian rupa sehingga dapat menahan radiasi
panas yang masih ke atap beton. Insulasi merk
Aircell 40 UF
2.
Sesudah
atap beton mengeras,
dilapisi lapisan dari
campuran MU-440 dengan kemiringan 1,5 % - 2 % disesuaikan dengan gambar dan petunjuk
Pengawas.
3.
Setelah uji coba selesai dan disetujui, atap beton
dibersihkan dari kotoran dengan menggunakan sikat kawat, diberi lapisan primer,
kemudian diberi lapisan waterproofing yang dilaksanakan sesuai RKS ini.
4.
Diatas lapisan waterproofing diberi lapisan bonding agent L-500 kemudian diberi
penguat/tulangan dari kawat ayam, agar tidak terjadi retakan-retakan dan
pelindung/screed dari MU-440 dengan ketebalan disesuaikan dengan gambar serta diberi naad setiap m2. Kemiringanan
screed 1,5
% - 2 % disesuaikan dengan gambar dan petunjuk Pengawas.
5.
Apapun yang akan terjadi sesudah pekerjaan
tersebut selesai, bilamana terjadi kesalahan-kesalahan/kegagalan, menjadi
tanggung jawab penuh Kontraktor.
1.2.
PEKERJAAN PENUTUP ATAP
1.2.1
Lingkup Pekerjaan
Bagian ini meliputi penyediaan tenaga kerja,
bahan-bahan, peralatan dan alat-alat bantu yang dibutuhkan dalam melaksanakan
pekerjaan penutup atap dan pelindung panas sesuai dengan yang disebutkan dalam
gambar atau petunjuk Tim Pengawas. Bahan penutup atap harus mendapat surat
garansi dari pabriknya. Semua yang berpenutup atap, bawahnya diberi insulasi dari Air-Cell
Insulbreak 40F ex. Solartex.
1.2.2
Bahan Penutup Atap Beton
Lihat RKS dan Gambar Struktur
1.2.3
Bahan Penutup Atap Metal
1. Metal deck ex. Rainbow
RMD 680 0.4 Galvanis Color
2. Diproduksi,
diperlakukan/digudangkan dengan cara khusus sesuai ketentuan pabrik.
3.
Pemasangan harus dengan petunjuk dan rekomendasi dari
pabrik.
4.
Sebelum dipasang atap metal, diatas reng di beri insulasi
dari Air-Cell
Insulbreak 40F ex. Solartex.
5. Pemasangan atap metal harus
dilaksanakan oleh ahli sesuai dengan petunjuk dan rekomendasi dari pabrik.
6. Spesifikasi lain sesuai
spesifikasi teknis dari pabrik pembuat.
1.3.
Talang Air
1.3.1
Pekerjaan Termasuk
Menyiapkan
dan memakai semua tenaga kerja, bahan-bahan/barang barang, peralatan-peralatan
dan mesin-mesin yang dibutuhkan untuk menyelesaikan semua pekerjaan seperti
yang tercantum didalam gambar-gambar. Drainase Atap terdiri dari talang atap dan sistem
penyaluran dari teras dak.
1.3.2
Kondisi Pembangunan/Konstruksi
1. Harus dilaksanakan oleh Ahli/Pakar
yang mempunyai pengalaman didalam bidang ini.
2. Harus dipasang pada posisi yang
tepat seperti yang tercantum pada
gambar-gambar.
3. Apabila pemasangan pada atap dan
memerlukan sparing, ini harus dengan persetujuan Supervisor
4. Harus ada anti-rembes/anti-air /waterproofing supaya tidak bocor.
5. Pengujian/testing adalah tanggung jawab dan beban Kontraktor, dengan
persetujuan Supervisor.
1.4.
Atap Baja Konvensional
1.4.1
Lihat gambar Struktur.
1.4.2
Insulasi dibutuhkan untuk atap beton bertulang
apabila dibawah plat atap tersebut ada ruangan ber AC (Air Conditioning) {Lihat gambar-gambar M/E untuk detail/perincian}
1.5.
Drainase Atap (Roof Drain) Pada Atap Dak Beton
1.5.1
Pekerjaan Termasuk
Menyiapkan dan memakai semua tenaga kerja,
bahan-bahan/barang barang, peralatan-peralatan dan mesin-mesin yang dibutuhkan
untuk menyelesaikan semua pekerjaan seperti yang tercantum didalam
gambar-gambar.
1.5.2
Produk
Materi-materi/Bahan-bahan
1.
Cast Iron (aluminium/steel/brass) yang disetujui oleh Supervisor.
2.
Produk : Lokal atau setara yang
sudah disetujui oleh Supervisor.
3.
Circle/Plate : 100 mm diameter (garis tengah) atau seperti yang terlihat
digambar-gambar.
4.
Kode-kode dan Standar-standar : PBVI 1982.103; SII. 0167-77
1.5.3
Kondisi Pembangunan/Konstruksi
1.
Harus dilaksanakan oleh Ahli/Pakar yang mempunyai pengalaman didalam
bidang ini.
2.
Harus dipasang pada posisi yang tepat seperti yang tercantum pada gambar-gambar.
3.
Apabila pemasangan pada atap beton dan memerlukan sparing, ini harus
dengan persetujuan Supervisor
4.
Harus ada anti-rembes/anti-air /waterproofing
supaya tidak bocor.
5.
Pengujian/testing adalah
tanggung jawab dan beban Kontraktor, dengan persetujuan Supervisor.
1.6.
PEKERJAAN INSULASI
1.6.1
Lingkup Pekerjaan
Pekerjaan ini meliputi semua pengadaan dan
pemasangan bahan, penyediaan alat bantu dan tenaga serta kelengkapan lainnya
untuk melaksanakan pekerjaan lapisan insulasi yang berfungsi untuk mengurangi
tingkat panas pada atap bangunan dan dinding.
1.6.2
Bahan - bahan
1.6.2.1
Spesifikasi Bahan
1.
Pelindung
Panas menggunakan merk Air-Cell Insulbreak 40F ex. Solartex
2.
Diproduksi,
diperlakukan/digudangkan dengan cara khusus sesuai ketentuan pabrik.
3.
Pemasangan harus dengan petunjuk dan rekomendasi dari
pabrik.
4.
Pemasangan
Air-Cell Insulbreak 40F harus dilaksanakan oleh ahli sesuai dengan petunjuk dan
rekomendasi dari pabrik.
5.
Spesifikasi lain sesuai spesifikasi teknis dari pabrik
1.6.2.2
Contoh Bahan
1.
Kontraktor
wajib mengajukan contoh semua bahan, brosur lengkap dan jaminan dari pabrik
untuk disetujui Pengawas.
2.
Contoh
bahan yang digunakan harus diserahkan kepada Pengawas sebanyak minimal 2 produk
yang setara dari berbagai merk kecuali ditentukan oleh Pengawas.
3.
Merk
yang digunakan adalah Aircell Insulbreak 40F.
1.6.3
Pelaksanaan
1.
Sebelum
pemasangan pelindung panas Air-Cell Insulbreak 40F, rangka atap sudah rapi dan siku. Untuk dinding harus rata
kecuali disebutkan lain
2.
Pengerjaan
a. Buka atau gelar produk Air-Cell Insulbreak 40F dari bubungan menuju ke talang air pada bangunan.
b. Gunakan 3 atau 4 sekrup melewati lebar dari roll dan mengikat, dengan menggunakan ukuran sekrup 25 mm dari ujung satu keujung lain dengan jarak antar sekrup 430 mm dari pusat.
c.
Lengkapi dengan sekrup
ukuran 50 mm pada sambungan dan tambahkan plester timah ukuran 72 mm pada bagian atas
sambungan. (Lihat tabel cara menyambung AIR–CELL pada Teknis dan
Tatacara Pemasangan).
d.
Pasang atap metal dengan
menggunakan sekrup pada AIR-CELL.
e.
Seluruh permukaan atap harus benar-benar terlapisi
oleh “insulation” yang tidak berlubang/bercelah. Semua insulasi harus terpasang
dengan baik.
f.
Untuk insulasi dinding,
insulasi di beri plepet dari besi plat. Ukuran, jenis dan jarak pemasangan
mengacu pada pabriknya.
1.6.4
Pengujian Mutu Pekerjaan
1.
Bila dianggap perlu, Kontraktor wajib mengadakan
test terhadap bahan-bahan tersebut pada laboratorium yang ditunjuk Pengawas,
baik mengenai komposisi, kekuatan maupun aspek-aspek yang ditimbulkannya. Untuk
itu Kontraktor harus menunjukkan syarat rekomendasi dari lembaga resmi yang
ditunjuk tersebut sebelum memulai pekerjaan.
2.
Semua bahan untuk pekerjaan ini harus ditinjau dan
diuji baik pada pembuatan, pengerjaan maupun pelaksanaan di lapangan oleh
Pengawas atas tanggungan Kontraktor tanpa biaya tambahan.
3.
Bila Pengawas memandang perlu pengujian dengan
teknik yang telah disetujui, maka segala biaya dan fasilitas yang dibutuhkan
untuk terlaksananya pekerjaan tersebut adalah tanggung jawab Kontraktor.
terimakasih postnya
ReplyDelete